06.15 AM Alhamdulillah sampai di KL Sentral, langsung nyari Surau untuk istirahat (Shalat Shubuh, Ganti Baju), Sarapan (Beli di My News Milo dan Roti, sekaligus i beli sim card agar bisa akses internet) dan nitip barang bawaan di Dr.Locker yang disediakan disana. next, karena jadwal keberangkatan bus dari KL-Sentral ke Genting Highland pada jam 08.45, i segera ngajakin teams untuk standby di dekat area penjemputan, lumayan lama nunggunya sekitar 30 menit, tapi tak apa sehingga nggak buru-buru dan bisa menikmati sarapan secukupnya sembari nunggu busnya datang.
08.45 AM perjalanan dari KL Sentral menuju Genting Highland menempuh waktu sekitar 2 jam perjalanan normal, bahkan bisa lebih cepat atau lambat. Bus akan berhenti di awana skyway station, disini kami akan melanjutkan perjalanan menggunakan awana skyway cable car (Kereta gantung) yang berada di lantai 4, tiketnya bisa dibeli melalui online atau on the spot. beli sekali jalan aja atau return. jika memiliki kartu kredit bisa pula beli tiket secara mandisi di mesin ticketnya, namun jika pembayaran dengan sistem cash harus memalui counter ticketting. (Berbeda dengan tahun 2019 lalu dimana I bisa beli tiket secara mandiri melalui mesin tiket yang melayani uang cash). harga tiket juga berbeda tergantung pilihan kerata gantung yang kita pilih (Ada varian yang standar, Lantai transparan, atau yang private)
sebelum sampai ke tujuan akhir Avenue Skyway Station (Mall yang ada genting highland), Cable car akan melewati Chin Swee Caves Temple yang merupakan kuil Tao, Chin Swee Temple dibangun oleh Tan Sri Dato Lim Goh Tong, Pendiri Genting Highland, dibangun untuk menghormati para leluhur yang berasal dari fujian, Tiongkok. Kuil Chin Swee Caves ini memang sederhana namun menawarkan pemandangan menakjubkan bagi pengunjung yang ingin menikmati ketenangan.
Kabut tipis sering kali datang menyapa seolah menampakkan dirinya bahwa kita sedang berada di ketinggian. Sesekali hujan sering kali turun pada tempat ini, namun tak berlangsung lama.